Kota Malang sebagai Kota Wisata mempunyai berbagai tempat yang bisa anda kunjungi saat menginap di Homestay Kota Malang. Anda bisa melakukan berbagai jenis wisata yang bisa didapatkan di Malang Raya. Mulai wisata alam seperti pantai balekambang, wisata gunung bromo, maupun wisata ketempat lainnya.
Sebagai kota yang mendapat banyak kunjungan wisata dari daerah lain, di Kota Malang juga banyak terdapat tempat wisata belanja yang sangat terkenal hingga ke daerah lain. Umumnya berbagai tempat wisata belanja di Malang ini bisa kita jumpai aneka oleh-oleh khas malang dalam bentuk makanan maupun souvenir khas malang
Berikut Tempat Wisata Belanja di Malang
1. Pasar Besar
Jika anda ingin membeli barang untuk memenuhi kebutuhan bahan anda, maka sebaiknya anda datang ke tempat yang satu ini. Pasar ini menjual berbagai jenis peralatan dan bahan seperti makanan, perhiasan, pakaian, peralatan dapur dan lain sebagainya. Walaupun harga yang ditawarkan cukup mahal, namun anda bisa menawarnya dengan harga yang murah. Pasar ini juga menyediakan tempat makan yang dijamin akan membuat anda puas.
2. Sentra Keramik Dinoyo
Bagi anda yang menyukai produk-produk yang
terbuat dari keramik, maka anda dapat menemukanya di Sentra Keramik
Dinoyo. Tempat ini menjual berbagai macam produk seperti cinderamata,
vas, pot, asbak dan lain-lain. Selain itu anda juga bisa menyaksikan
secara langsung proses pembuatan keramik yang ada disini.
3. Sentra Industri Tempe Sanan
Jika anda selesai berwisata dan ingin membeli oleh-oleh untuk keluarga anda, maka anda harus menuju ke Daerah Sanan. Tempat ini menyediakan keripik tempe yang memiliki cita rasa yang gurih. Di pinggir jalan, anda juga akan menemui banyak toko yang menjual berbagai macam keripik buah serta makanan khas kota ini.
4. Mall Olympic Garden atau MOG
Tempat wisata belanja di Malang selanjutnya adalah Mall Olympic Garden. Lokasi tempat belanja ini berdekatan dengan stadion Gajayana Malang. Di mall ini anda akan menemukan berbagai produk fashion seperti kerudung, tas, baju, dan sepatu. Mall ini dibuka mulai pukul 09.00 sampai 23.00. Jika anda ingin berbelanja di tempat ini sebaiknya anda datang pukul 10.00 karena pada jam tersebut semua toko sudah dibuka.
5. Malang Town Square atau MATOS
Tempat belanja ini diapit oleh dua perguruan tinggi negeri yang cukup terkenal. Disini anda bisa menemukan berbagai macam kebutuhan yang anda inginkan karena di dalam Malang Town Square terdapat pusat jajanan, toko buku Gramedia, kebutuhan fashion, bioskop, dan timezone.
6. Supermarket Lai-lai
Jika anda ingin membeli produk-produk yang berasal dari luar negeri, maka anda harus datang ke supermarket ini. Tempat ini menjual berbagai macam kebutuhan mulai dari buah, biskuit, cemilan, kosmetik yang semuanya merupakan produk impor. Namun walaupun begitu, harga yang ditawarkan tidak terlalu mahal. Bagi anda yang ingin mencicipi produk makanan lokal, anda tidak perlu khawatir karena di tempat ini anda bisa menemukan bandeng asap sidoarjo, kacang asin bali, pia susu bali dan masih banyak lagi.
Jadi bila anda sedang berkunjung ke Malang saat menginap dan stay di Homestay di Kota Malang silahkan sempatkan diri untuk mengunjungi berbagai tempat wisata belanja di malang.
Jadi bila anda sedang berkunjung ke Malang saat menginap dan stay di Homestay di Kota Malang silahkan sempatkan diri untuk mengunjungi berbagai tempat wisata belanja di malang.